Kontroversial, Status FB Loekman Disoal Netizen

Utamanews.id – Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto unggah status kontrofersial yang diduga kuat akun media sosial Facebook itu milik pribadinya, Kamis malam 12 Maret 2020. 

Dalam postingannya, Ketua DPC PDIP Lamteng itu menuliskan kalimat “Biarkan anjing menggonggong…..”. Sontak tulisan itu mendapat kritikan dari para Netizen. 

“Ini FB nya kena bajak atau memang asli bahasanya seorang bupati toh??,”tulis akun @ Q Yai Dhelta di kolom kementar.

Akun lainnya juga ikut mengomentari postingan sang Bupati, akun @ Yudi Wahyudi menulis “bahasa pak bupati koq gitu ya?. 

Sementara akun @Margo Limo berkomentar bahwa tulisan Bupati itu merupakan pepatah serapan dari bangsa arab dan tidak pas diterapkan dalam konteks pilkada.

“Itu pepatah serapan dari bangsa arab pak, nggak pas kalau di terapkan dalam konteks pilkada terlebih masih pegang wewenang,”tulis akun @Margo Limo.

Dalam postingannya Loekman membalas komentar-komentar dari netizen. Bupati yang duduk menggantikan posisi Mustafa ini mengatakan bahwa ia hanya sekedar mengingatkan pepatah pendahulu.

“Saya sekedar mengingatkan pepatah pendahulu kita, bahwa biarkan anjing menggonggong kafilah tetap berlalu……

Artinya……..monggo……,”jawab Loekman

Leokman juga mengatakan bahwa semua kalimat yang ditulis tidak harus dikatkan dengan peristiwa politik.”Apakah semua kalimat harus dikaitkan dengan peristiwa politik kah Boss,”tulisnya.

Pantauan media ini, hingga pukul Pukul 02:35 WIB , postingan tersebut telah mendapat 81 like dan 67 komentar. (rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *