Wishnutama Resmi Diusulkan Menjabat Komisaris Utama Telkomsel

Utamanews.id – Setelah dicopot dari posisi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama dikabarkan mendadak dipromosikan menjabat Komisaris Utama di BUMN yang banyak menjadi incaran para tokoh politik ini.

Sebelumnya banyak pihak yang bertanya mengapa Wishnutama dicopot dari jabatan Menteri Parekraf dan diganti oleh Sandiaga Uno. Pasalnya, hampir tidak ada pihak yang menyatakan adanya kesalahan Wishnutama ketika menjabat diposisi menteri tersebut.

Salah satu yang ikut kaget adalah Wakil Ketua Komisi X DPR Dede Yusuf Macan Effendi, yang mengaku binggung saat mengetahui posisi Wishnutama di reshuffle.

“Agak kaget juga (Wishnutama digantikan Sandiaga Uno) karena setahu kami Menparekraf tidak ada masalah, hanya memang kondisi pandemi ini membuat semua kegiatan pariwisata terhenti dan sangat sulit untuk melakukan terobosan,” kata Dede saat dihubungi Selasa, 22/12/2020 yang lalu.

Kabar yang cukup menghebohkan, kini beredar di kalangan pelaku ekonomi tentang posisi baru Wishnutama Kusbandio. Beredar berita bahwa Mantan Menteri Parekraf itu kini tengah diusulkan Menteri BUMN Erick Thohir menjadi Komisaris Utama Telkomsel.

Hal ini diketahui melalui sejumlah eksekutif yang mendapatkan informasi ini dan menuturkannya, Kementerian BUMN telah mengirimkan surat yang isinya menugaskan Wishnutama menduduki posisi komisaris utama anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk tersebut.

“Dalam beberapa waktu ke depan akan ada perombakan di dewan komisaris Telkomsel. Wishnutama akan menggantikan Ririek Adriansyah di posisi komisaris utama,” ujar eksekutif yang mengetahui rencana itu, pekan lalu.

Adapun Ririek saat ini menjabat sebagai Direktur Utama Telkom. (rd).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *