DPD Majapahid Lampung Apresiasi Kinerja Dirjen Bimas Hindu Yang Mau Blusukan ke Kantong-Kantong Umat

LAMPUNG, Utamanews.id – Pasca dikukuhkan dan dilantik kepengurusan DPD Majapahid Lampung langsung bergerak melaksanakan rapat kerja (19/12/2021) Dibawah pimpinan Trisna Wijaya (Ketua) Majapahid Lampung akan bersinergi dengan Lembaga Agama dan Keagamaan Hindu di Lampung. Khususnya akan mendukung program Dirjen Bimas Hindu dibawah Komando Bapak Dirjen Tri Handoko Seto.
Mengingat program Dirjen yg sekarang sangat dirasakan khususnya di kalangan umat Hindu yg ada di pelosok Provinsi Lampung dn bahkan di pelosok daerah lain se-Indonesia.

DPD Majapahid Lampung sangat mengapresiasi kinerja Dirjen Bimas Hindu.

Salah satunya seperti safari dan kunjungan langsung untuk menyapa dan berdialog di beberapa tempat Di Lampung, yg dilaksanakan Direktur Bimbingan Masyarakat (Dirjen Bimas) Hindu Kementerian Agama Republik Indonesia Dr. Tri Handoko Seto, M.Sc, Beliau jg meresmikan empat Pura di Kabupaten Lampung Tengah. Minggu, (28/11/2021).

Keempat Pura yang diresmikan yaitu Pura Cinta Dharma di Kecamatan Pubian, Pura Mandala Giri di Kecamatan Sendang Agung serta Pura Manunggal dan Pura Khayangan Jagat Topeng Pucak Sari yang bertempat di Kecamatan Selagai Lingga.

Dalam sambutannya Tri Handoko Seto menyampaikan Kementerian Agama melalui Dirjen Bimas Hindu akan terus melakukan pembinaan-pembinaan Terhadap umat dan juga memberikan bantuan untuk Pura di berbagai pelosok nusantara.

“Kami Berkomitmen untuk membangkitkan hindu nusantara maka dari itu dirjen bimas hindu akan terus menambah bantuan untuk pura diberbagai wilayah,” ujar Tri Handoko Seto.

Tri Handoko Seto menambahkan bahwa “Kementerian Agama RI telah membuat peta jalan Moderasi Beragama yang seluruh infrastruktur saat ini sedang dibangun, dan sistemnya saat ini telah diciptakan, penguatan moderasi beragama sedang dilakukan dengan pelatihan-pelatihan penguatan moderasi beragama. Saya berharap umat hindu bisa menjadi pelopor dalam moderasi beragama,” Tegasnya.

Selain meresmikan Pura di tiga kecamatan kabupaten Lampung Tengah, Tri Handoko Seto juga melakukan kunjungan dan pembinaan kepada umat di Kabupaten Lampung Barat kecamatan Suoh pada tanggal 29 November, Dilanjutkan kunjungan dan pembinaan di kabupaten Way Kanan Sekaligus meresmikan Pura Panglukatan Manca Tirta di Desa Karang Sari Kecamatan Pakuan ratu pada tanggal 30 November, dan kunjungan terakhir Dirjen Bimas Hindu yaitu di Kabupaten Tulang Bawang Barat Desa Kali Miring Kecamatan Tumijajar pada tanggal 1 Desember 2021.

Dihubungi dalam kesempatan lain
Para pengurus DPD Majapahid Lampung
Menggaris bawahi apa yg disampaikan pak Dirjen tersebut sesuai dengan visi misi dan program dari DPD Majapahid Lampung,
Kami sangat salud dengan kepemipinan beliau, Kami bangga, kagum, hanya dibawah kepemimpinan beliau saat ini kami bisa bertatap muka dan beliau bisa hadir ditengah2 kami yang minoritas terhimpit dari berbagai sudut, kehadiran beliau sebagai pelepas dahaga kami yg sedang haus, semoga beliao bapak dirjen Tri handoko seto diberikan kesehatan dan mampu menyelesaikan semua permasalahan dengan jargon Hindu Nusantara. (rls/rd).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *