Plt. Dirjen Bimas Hindu Ajak Umat Hindu Perkuat Keseimbangan Beragama

YOGYAKARTA, Utamanews.id – Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Bimas Hindu RI, Komang Sri Marheni mengajak umat Hindu untuk meningkatkan keseimbangan dalam beragama.

Hal tersebut disampaikan pada acara Sarasehan dalam rangka Upacara Tawur Agung Kesanga Hari Raya Nyepi 1944 Saka / 2022 Masehi berdasarkan undangan Panitia pada Selasa (1/3/2022) di Candi Prambanan, Klaten Jawa Tengah.

“Dibutuhkan rasa dalam beragama agar kita memiliki keseimbangan sikap dalam menjalankan dharma agama dan dharma negara” ungkapnya.

Selain itu, Plt Dirjen Hindu juga mengajak umat Hindu untuk turut menjadi pionir dalam menyukseskan Tahun Toleransi 2022.

“Kita jadikan Tahun Toleransi 2022 sebagai momentum untuk melalukan konsolidasi budaya dan merekatkan serta menguatkan kembali pentingnya toleransi di negara kita” sambungnya.

Menurutnya umat Hindu di Indonesia memiliki warisan tradisi dan budaya yang sangat luar biasa sebagai modal memperkuat rasa ke-Indonesiaan.

“Untuk itu sebagai pewaris, kita memiliki kewajiban untuk tidak hanya menjaga, namun juga menguatkan keluhuran nilai-nilainya” tutupnya. (rls/rd).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *